GAMBARAN PENDIDIKAN SEXUAL PADA REMAJA DISABILITAS INTELEKTUAL: A LITERATURE REVIEW

  • Fathimah Kelrey
  • Titiek Hidayati

Abstract

Pendidikan seksual adalah pemahaman tentang kesehatan seksual yaitu pengetahuan tentang kehamilan, infeksi seksual menular, disfungsi sexual, anatomi, kontrasepsi, menstruasi, masturbasi, negosiasi pengalaman seksual yang aman dan positif, hubungan, alat bantu seksual, perasaan seksual, pubertas, dan kenikmatan seksual(WHO, 2006). Tujuan mengkaji jurnal dan memberikaninformasi terkait pendidikan sex remaja disabilitas intelektual, peran orang tua, guru dan tenaga kesehatan. Metode Pencarian data menggunakan data base dari Ebsco, ProQues, Science Direct dan Pubmed, Pencarian data dengan kata kunci disability intelektual OR disabel AND sex educatioan OR sexual education. Hasil ditemukan pengetahuan dan perilaku remaja disabilitas intelektual tentang pendidikan sex masih terbatas/rendah dan belum optimalnya peran aktiv orang tua, guru dan tenaga kesehatan. Kesimpulan pengetahuan pendidikan sex, ketrampilan sosialisasi dan keterbatasan dalam mengungkapkan ekspresi dan perilaku sexual yang positif pada remaja dengan disabilitas intelektual perlu ditingkatkan dengan dukungan pelayanan yang maksimal dari orang tua, pihak sekolah (kurikulum) guru dan tenaga kesehatan.

Published
2019-08-26

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.