FAKTOR YANG MENINGKATKAN KECEMASAN PADA WANITA MENOPAUSE
Abstract
Menopause adalah saat dimana menstruasi benar-benar yang terakhir sampai satu tahun berlalu. Wanita sering mengalami kecemasan ketika menopause. Tujuan penelitian adalah mempelajari hubungan faktor situasional (dukungan keluarga) dengan tingkat kecemasan wanita menopause. Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini adalah semua wanita yang sudah mengalami menopause diKelurahan Bangsal RW. 01 Kota Kediri. Subjek yang digunakan sebanyak 43 responden menggunakan Purposive Sampling. Variabel independen adalah faktor situasional (dukungan keluarga), sedangkan variabel dependen adalah kecemasan wanita menopause. Data dikumpulkan dengan kuisioner. Diuji menggunakan uji Mann-Whitney ?=0,05.
Hasil menunjukkan bahwa responden kurang mendapatkan faktor situasional (dukungan keluarga) yaitu (72,1%) dan mengalami kecemasan berat (37,2%). Faktor situasional (dukungan keluarga) berhubungan dengan tingkat kecemasan pada wanita menopause dengan p=0,001. Disimpulkan bahwa faktor situasional (dukungan keluarga) yang kurang akan meningkatkan kecemasan pada wanita menopause

