STATUS GIZI DAN SANITASI MAKANAN BERPENGARUH TERHADAP KEJADIAN DIARE AKUT PADA BALITA

  • Sandy Kurniajati
  • Vitria Ika Apriliani

Abstract

Status gizi dan sanitasi makanan berpengaruh penting dalam proses tumbuh kembang dan timbulnya penyakit diare pada balita. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis status gizi dan sanitasi makanan berpengaruh terhadap kejadian diare akut
pada balita. Desain penelitian adalah analitik korelasional. Populasi adalah semua balita yang menderita diare akut di Wilayah Kerja Puskesmas Pesantren 1 Kediri. Sampling
menggunakan purposive sampling dengan besar subyek 60 responden. Variabel independent yaitu status gizi dan sanitasi makanan, variabel dependent diare pada balita. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Analisa menggunakan uji statistik regresi linear dengan ?= 0,05. Status gizi pada balita mayoritas baik (96%), sanitasi makanan lebih dari 50% baik (67%), kejadian diare akut pada balita sebanyak (40%). Bahwa status gizi ada pengaruh status gizi dengan frekuensi kejadian diare dengan p= 0,007, sedangkan sanitasi makanan tidak ada pengaruh sanitasi makanan dengan frekuensi kejadian diare dengan p= 0,052. Disimpulkan bahwa status gizi berpengaruh terbalik dengan kejadian diare dan sanitasi sanitasi makanan tidak berpengaruh terhadap kejadian diare.
Published
2015-01-10

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.