PENGETAHUAN PASIEN INSULIN DEPENDENT DIABETES MELLITUS (IDDM) TENTANG PEMBERIAN TERAPI INSULIN
Abstract
Pengetahuan pasien dan pemahaman tentang terapi obat mempengaruhi keinginan atau kemampuannya dalam mengikuti suatu program pengobatan. Tujuan dari penelitian ini mengidentifikasi tingkat pengetahuan pasien Insulin Dependent Diabetes Mellitus (IDDM) tentang pemberian terapi insulin di Poliklinik RS. Baptis Kediri. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif. Populasinya adalah semua pasien Insulin Dependent Diabetes Mellitus (IDDM) yang tidak menyuntik insulin sendiri di Poliklinik RS. Baptis Kediri. Besar sampel dalam penelitian ini adalah 32 responden dan diambil secara Consecutive Sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah pengetahuan pasien Insulin Dependen Diabetes Mellitus (IDDM) yang tidak menyuntik insulin sendiri tentang terapi insulin. Hasil penelitian terhadap 32 responden didapatkan responden yang memiliki pengetahuan baik sebanyak 2 responden (6%), pengetahuan cukup sebanyak 14 responden (44%) dan pengetahuan kurang sebanyak 16 responden (50%). Jadi paling banyak responden memiliki tingkat pengetahuan kurang tentang tentang pemberian terapi insulin. Kesimpulan dari penelitian ini adalah tingkat pengetahuan pasien Insulin Dependent Diabetes Mellitus (IDDM) tentang pemberian terapi insulin di Poliklinik RS. Baptis Kediri paling banyak responden memiliki pengetahuan kurang.
Kata Kunci: Tingkat Pengetahuan, Insulin Dependent Diabetes Mellitus (IDDM), Insulin